Q3, PMDN Dominasi Penyerapan Tenaga Kerja

Written By Unknown on Senin, 22 Oktober 2012 | 15.13

INILAH.COM, Jakarta - Penyerapan tenaga kerja Indonesia oleh proyek penanaman modal dalam kuartal tiga 2012 lebih banyak didominasi realisasi penanaman modal dalam negeri (PMDN) mencapai 271.648 orang.

Pencapaian ini merupakan 53,3% dari total penyerapan tenaga kerja periode yang sama. Bandingkan dengan penanaman modal asing (PMA) yang hanya berkontribusi sebesar 126.864 orang.

"Keberadaan investasi PMDN dan PMA diperkirakan dapat mengakibatkan efek ganda terhadap penyerapan tenaga kerja secara tidak langsung sebesar 4 kali," kata Kepala BKPM, Chatib Basri dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (22/10/2012).

Sementara itu, sebaran lokasi proyek pada kuartal tiga 2012 di luar Jawa sebesar Rp38,7 triliun (47,3%) yang bila dibandingkan dengan periode yang sama 2011 naik signifikan 59,3%. Ini menjadi indikasi sebaran penyerapan tenaga kerja sudah mulai merata ke pelbagai daerah melalui PMDN.

Seperti diketahui total realisasi investasi PMDN per Januari-September 2012 mencapai Rp 65,7 triliun dari target akhir tahun Rp76,7 triliun. Sedangkan untuk kuartal tiga mencapai Rp25,2 triliun. [ast]


Anda sedang membaca artikel tentang

Q3, PMDN Dominasi Penyerapan Tenaga Kerja

Dengan url

http://serbaupdaterus.blogspot.com/2012/10/q3-pmdn-dominasi-penyerapan-tenaga-kerja.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Q3, PMDN Dominasi Penyerapan Tenaga Kerja

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Q3, PMDN Dominasi Penyerapan Tenaga Kerja

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger