Gita: Bank Nasional Harus Proaktif Dukung Ekspor

Written By Unknown on Rabu, 17 Oktober 2012 | 15.13

INILAH.COM, Jakarta - Pemerintah mengharapkan perbankan nasional ikut berperan dalam meningkatkan ekspor Indonesia, sehingga tidak ada hambatan pembiayaan dalam bertransaksi ekspor.

"Bank nasional agar lebih mendukung dalam meningkatkan ekspor kita dan diharapkan meraka (Bank) mempunyai sikap proaktif," kata Menteri Perdagangan Gita Wirjawan di acara Trade Expo Indonesia (TEI) di JIexpo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (17/10/2012).

Bank nasional, kata Gita, harus mendukung secara maksimal para eksportir dalam negeri agar kendala di dunia perbangkan bisa dihilangkan.

Sikap proaktif bank nasional dalam berperan mendongkrak ekspor juga dilontarkan Ketua Asosiasi Penguasaha Indonesia Sofyan Wanadi yang menyatakan salah satu kendala ekspor yaitu bank nasional tidak mempunya koresponden di negara tujuan ekspor Indonesia.

"Saya mengharapkan bank-bank di negera kita mempunyai koresponden di negara tujuan ekspor kita, sehingga perbankan bisa membantu perdagangan kita," ucap Sofyan. [ast]


Anda sedang membaca artikel tentang

Gita: Bank Nasional Harus Proaktif Dukung Ekspor

Dengan url

http://serbaupdaterus.blogspot.com/2012/10/gita-bank-nasional-harus-proaktif.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Gita: Bank Nasional Harus Proaktif Dukung Ekspor

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Gita: Bank Nasional Harus Proaktif Dukung Ekspor

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger